cara membuat akun edmodo untuk siswa

cara membuat akun edmodo untuk siswa ~ edmodo sendiri adalah sebuah media untuk melaksanakan pembelajaran secara daring. Edmodo menggabungkan sebagian fitur dari Learning Management System (LMS) dan sebagian fitur dari jejaring sosial (sosial network), menjadi sebuah media pembelajaran yang menarik dan mudah digunakan kemudian lebih dikenal dengan jejaring sosial pembelajaran (sosial learning network). Edmodo diciptakan oleh jeff o'hara dan nic bang pada tahun 2008. Edmodo kemudian berkembang menjadi salah satu media/platform dalam pendidikan dasar dan menengah  yang digunakan oleh lebih dari 29 juta pengguna di dunia. sekian dulu penjelasan tentang edmodo, sekarang kita kembali ke topik pembicaraan yaitu cara membuat akun edmodo untuk siswa. Sebelum membuat akun edmodo anda akan diberikan 6 digit kode grup (group code) dari guru anda, jika anda belum diberikan kode group maka mintalah kepada guru anda, karena kode grup ini merupakan kunci bagi anda untuk ikut serta dalam kelas maya (group) yang telah disediakan oleh guru anda. setelah anda mendapatkan kode grup, mulailah membuat akun edmodo seperti langkah-langkah berikut :

1. kunjungi situs resmi edmodo Klik Disini, kemudian pilih I'm a Student (Saya Siswa)
tampilan edmodo
2. maka akan muncul tampilan form seperti gambar dibawah
a. nomor 1 Nama awal (first name) isi dengan nama awal anda yang sesungguhnya
b. nomor 2 Nama Terakhir (last name) isi dengan nama terakhir anda yang sesungguhnya
c. nomor 3 Kode grup (group code) isi dengan kode grup yang diberikan oleh guru anda
d. nomor 4 Nama pengguna (Username) dapat diisi dengan nama panggilan anda ditambah dengan hal yang unik misalnya tanggal lahir
e. nomor 5 Surel (pilihan) isi dengan alamat e-mail anda, atau dikosongkan saja. tapi akan lebih baik jika anda kolom surel anda isi dengan alamat e-mail anda sehingga setiap pemberitahuan dari notification dari edmodo juga akan dikirim ke alamat e-mail anda
f. nomor 6 Sandi (password) isi sandi, sandi ini digunakan untuk login edmodo
g. setelah semua kolom diisi pilih/click Daftar Gratis (sign up) sehingga form pendaftaran diproses

3. setelah proses pendaftaran selesai, apabila pada form pendaftaran point 5 anda mengisi alamat e-mail anda maka akan ada pemberitahuan vertifikasi dari e-mail, lalu klik confirm my email atau klik url pada pesan edmodo tersebut.
4. sekarang akun edmodo anda sudah bisa digunakan.

mungkin itu saja tutorial singkat tentang cara membuat akun edmodo untuk siswa, semoga bermanfaat gaess
terimakasih :)
*blogger yang baik adalah blogger yang meninggalkan jejaknya berupa komentar :)

konfigurasi IP address pada windows

gaess pada kesempatan ngetik ini saya akan berbagi pengetahuan jaringan tentang bagaimana cara mengkonfigurasikan ip address pada windows. IP address sendiri merupakan singkatan dari Internet Protocol address. 
Pengertian IP address
IP address adalah suatu identitas numerik yang dilabelkan kepada suatu alat seperti komputer, router atau printer yang terdapat dalam suatu jaringan komputer yang menggunakan internet protocol yang digunakan sebagai sarana komunikasi. 
Format IP address
sebenarnya pengalamatan IP address menggunakan bilangan biner.namun untuk memudahkan ditulis, dan dibaca oleh manusia, maka IP address ditulis dengan menggunakan angka desimal yang masing-masing dipisahkan oleh tanda titik (.)
Contoh : 192.168.1.1
IP address dibagi menjadi 5 kelas yaitu kelas A, B, C ,D, dan E
untuk memulai pengkonfigurasian IP address pada windows diperlukan alat dan bahan antara lain sebagi berikut:

  • Komputer/laptop sebanyak 2 atau lebih
  • kabel UTP atau LAN
  • Switch
  • dan kabel rol
langkah kerjanya sebagai berikut gaess :

1. Pertama koneksikan komputer, jika hanya ada 2 komputer gunakan kabel cross, akan                 tetapi apabila apabila terdapat lebih dari dua komputer/laptop gunakan kabel straight

2. Kedua jika kabel UTP sudah dihubungkan, buat IP address dengan cara :
       a.klik kanan start pilih network connections


       b. klik kanan ethernet pilih properties
       c. pilih Internet Protocol version 4 (TCP/IPv4)
       d. klik properties lalu pilih “use the following IP address”
       e. isi IP address
       f. klik oke.
3. Hubungkan komputer dengan IP address melalui Command Prompt (CMD) untuk                       membuka cmd caranya tekan win+R secara bersamaan kemudian tulis cmd
4. Kemudian untuk menghubungkan jaringan ketikkan "PING" lalu IP address yang dituju 
    PING adalah sebuah singkatan Packet Internet Gropher, sebuah program
    utlitas yang digunakan untuk memeriksa konektivitas jaringan berbasis TCP/IP
    penulisannya ping lalu IP address yang dituju kemudian enter
     Contoh: ping 192.168.1.7
jika terhubung maka anda akan mendapat balasan "Reply..."
tampilan balasan apabila pc/laptop terhubung
apabila tidak terhubung maka anda akan mendapat balasan request timed out. seperti gambar dibawah
tampilan apabila pc/laptop tidak terhubung

*sekian semoga bermanfaat gaess

*blogger yang baik adalah blogger yang meninggalkan jejaknya berupa komentar :)

cara melihat isi file menggunakan CMD (Command Prompt)

cara melihat isi file menggunakan CMD (Command Prompt) ~ guyss salam sejahtera bagi kita semua, setelah sebelumnya saya posting tutorial cara menyalin file menggunakan cmd kali ini saya akan sharing tutorial cara melihat isi file menggunakan CMD (Command prompt). untuk melihat isi file tentunya kita harus masuk dulu ke drive dan direktori dimana file tersebut berada/disimpan. seperti halnya melihat isi file lewat windows explorer, kita harus masuk ke drive dan direktori dimana file tersebut disimpan dan kita membuka filenya menggunakan software tertentu .tidak jauh berbeda dengan cara tadi kita harus masuk ke drive dan direktori dimana file tersebut disimpan, cuma bedanya kita dapat melihatnya langsung didalam window cmd. untuk melihat isi file menggunakan CMD (Command Prompt) perintahnya yaitu TYPE. langsung saja mari kita simak tutorialnya berikut ini :

  1. pertama buka cmd (Command Prompt)
    tampilan cmd
    tampilan CMD
  2. masuk ke drive dan direktori dimana file disimpan, filenya saya letakan pada drive E didalam direktori blogger. jadi pertama kita akan masuk dulu ke drive E: caranya kita ketikkan E: pada cmd
    masuk ke drive E
    kita sudah masuk drive E
  3. selanjutanya masuk ke direktori blogger, karena saya menyimpannya didalam direktori blogger, jadi kita harus masuk dulu kedalam direktori blogger. untuk masuk kedalam direktori perintahnya cd nama_file jadi kita ketikkan cd blogger pada cmd.
    masuk ke direktori blogger
    kita sudah masuk kedalam direktori blogger
  4. sekarang kita mulai untuk melihat isi file. untuk melihat isi file perintahnya type nama_file kita akan melihat isi file puterkomp.txt jadi kita ketikkan type puterkomp.txt.
    tampilan isi file pada cmd
    isi file
  5. mari kita lihat apakah isi filenya sama dengan yang ada pada notepad perhatikan gambar dibawah
    tampilan isi file pada notepad
    isi file sama deperti yang di cmd
  6. SELESAI
*semoga bermanfaat :)
*Sekian tutorial dari saya selamat mencoba guys, terima kasih sudah bersinggah di blog saya dan membaca post saya sampai akhir ini. Jangan lupa kunjungi postingan saya yang lain gaess.

*blogger yang baik adalah blogger yang meninggalkan jejaknya berupa komentar :)


ads

Translate

Advertising

Powered by Blogger.